Ikatan Alumni UI Minta Bawaslu Usut Kecurangan dan Ungkap Kematian 500 Petugas KPPS | Cek&Ricek wardah-colorink-your-day
Foto : Ashar/ceknricek.com

Ikatan Alumni UI Minta Bawaslu Usut Kecurangan dan Ungkap Kematian 500 Petugas KPPS

Ceknricek.com -- Sekelompok orang yang mengaku tergabung dalam organisasi alumni Universitas Indonesia (UI) berdemo di depan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Jakarta, Selasa (7/5).

Mereka meminta Bawaslu menegakkan demokrasi yang adil, jujur, dan bersih, menghentikan kecurangan dalam perhitungan suara, serta menyelidiki misteri wafatnya lebih dari 500 petugas KPPS.

"Tolong selidiki apa penyebab kematian petugas KPPS sudah sampai 500 orang. Ini hal memalukan, Indonesia negara demokrasi terbesar di dunia. Petugas KPPS mati 500 orang nggak ada yang menyelidiki," ujar koordinator aksi Alumni UI, Kemal.

Foto : Ashar/ceknricek.com

Kemal mengatakan pihaknya tidak percaya bila para petugas KPPS meninggal karena kelelahan. Karena itu massa meminta agar segera diungkap.

"Mati karena lelah itu tidak mungkin, UI ada fakultas kedokteran. Orang lelah nggak mungkin langsung mati. Jumlahnya ada 500 orang ini harus diungkap," katanya. 

Untuk diketahui, aksi ini dihadiri sekitar 100 orang, selain berorasi mereka juga memberikan surat ke perwakilan Bawaslu untuk menindaklanjuti tuntutannya.

Sejauh ini belum ada tanggapan dari Bawaslu terkait aksi tersebut.



Berita Terkait