300 Warga Hadiri Upacara HUT ke-74 RI di KBRI Wellington | Cek&Ricek wardah-colorink-your-day
Foto: Doc. Tantowi Yahya

300 Warga Hadiri Upacara HUT ke-74 RI di KBRI Wellington

Ceknricek.com -- Sekitar 300 WNI hadir di KBRI Wellington untuk mengikuti upacara bendera memperingati HUT ke-74 Republik Indonesia, Sabtu (17/8). Bertindak sebagai inspektur upacara, Duta Besar untuk Selandia Baru merangkap Samoa dan Kerajaan Tonga Tantowi Yahya.

Upacara tersebut dihadiri WNI yang berasal dari Wellington, Auckland, Christchurch, Nelson, Queenstown, Ruapehu dan Rotorua. Dubes Tantowi mengatakan sangat bersyukur meski berlangsung di tengah suhu tujuh derajat celcius, namun upacara tetap berjalan khidmat.

Foto: Doc. Tantowi Yahya

Baca Juga: HUT ke-74 RI, Bendera Merah Putih Berkibar Selama 3 Hari di San Francisco

"Upacara Bendera Peringatan HUT ke 74 RI di KBRI Wellington. Hampir 300 warga hadir yang datang dari Wellington, Auckland, Christchurch, Nelson, Queenstown, Ruapehu dan Rotorua. Upacara berlangsung hikmat meski suhu 7 derajat. Setelah upacara selesai, hujan pun turun sesuai ramalan cuaca. Alhamdullilah, Dirgahayu RI," kata Tantowi dikutip laman Instagramnya @tantowiyahyaofficial.

Foto: Doc. Tantowi Yahya

Acara kemudian dilanjutkan dengan syukuran, diiringi lagu-lagu perjuangan. "Meriahnya syukuran HUT ke 74 RI hari ini di KBRI Wellington. Senang dan bangga melihat warga semangat menyanyikan lagu-lagu perjuangan. Suasana silaturahmi yang luar biasa," kata Tantowi.

BACA JUGA: Cek SENI & BUDAYA, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.



Berita Terkait