Kisah Sedih Bunda Dorce; Sakit Pakai BPJS, Mobil Dijual | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak
Dorce Gamalama Foto: Dok Tabloid CR

Kisah Sedih Bunda Dorce; Sakit Pakai BPJS, Mobil Dijual

Ceknricek.com—Komedian Dorce Gamalama (58), atau biasa di sapa Bunda Dorce, kini sedang terbaring di Rumah Sakit Primaya, Bekasi. Menurut make up artisnya, Jacky Timurtius, Dorce dibawa ke rumah sakit Kamis (7/10/21) sore, setelah sejak pagi tidak bangun. Saat itu, keluarga panik karena Dorce ngorok, dan tidak sadarkan diri.

“Sekarang sudah sadar, matanya membuka. Tapi masih belum ngomong,”kata Jacky, saat dihubungi Jum’at (8/10/21) malam.

Sebagai penata rias Bunda Dorce yang sudah ikut puluhan tahun, Jacky mengaku sedih. Dorce sakit diabetes sudah jalan 4 tahun, namun 2 tahun belakangan yang mulai parah. Badannya kurus. Wajahnya semakin tirus. Ditambah lagi pandemi Covid-19 yang membuatnya tidak ada job, membuat Dorce sempat ingin mencari bantuan untuk berobat, meski akhirnya batal karena di cover BPJS.

“Sebelum diopname sekarang, sekitar seminggu lalu juga pernah dirawat inap di rumah sakit di Jakarta Barat. Pakai BPJS. Makanya cuma lima hari (karena pakai BPJS). Habis itu pulang, tapi ngedrop lagi,”cerita Jacky, yang biasa ‘merubah’ total penampilan Dorce menjadi cantik.

Praktis selama tidak ada job, Jacky juga jarang dipanggil merias Dorce. Namun sepengetahuannya, setelah kontraknya dalam sebuah program di televisi swasta diputus, Dorce memang sudah mulai jarang dipanggil untuk mengisi acara. Memang paling parah setelah pandemi Covid-19 melanda. Untuk menyambung hidup, setahun lalu Dorce terpaksa menjual mobil kesayangannya, Honda BRV warna merah, pada temannya.

“Jadi kalau mau ke mana-mana, sekarang naik taksi online,”kata Jacky.

Jacky Timurtius Foto: Istimewa

Jacky tidak tahu dari mana Dorce mendapat penghasilan untuk kehidupan sehari hari. Menurutnya, setelah tak lagi tampil rutin seminggu sekali di TV swasta, Dorce masih menerima order menciptakan lagu. Pelanggannya dari penyanyi debutan anyar sampai penyanyi angkatan tua. Karena tidak rutin, ditambah lagi ia harus menghidupi anak angkatnya yang masih duduk di bangku SMP, ekonominya pelan-pelan mulai melemah.

Baca Juga : Dorce Masuk ICU, Kadar Gula Darahnya Rendah

Sempat memang Jacky akan menyebarkan kondisi itu di sosial media miliknya, saat Dorce akan masuk ke rumah sakit. Tapi karena sudah ada BPJS, niat itu dicegah Dorce. Bagi Jacky, daya juang Dorce yang tidak mau merepotkan orang kadang membuatnya salut. Namun kondisinya yang tidak memiliki unit usaha apapun, membuat kehidupannya semakin jauh dari saat masa kejayaan.

Dorce Gamalama Foto: Jacky Timurtius

“Kalau asset rumah masih ada. Rumah gadang sama rumah perahu di Rawa Bening. Kayaknya sih ada rencana mau dilepas, tapi nggak tahu persisnya. Baju baju sudah banyak disedekahkan. Perhiasan dan logam mulia sepertinya sudah nggak ada. Saya dulu tahu brangkasnya. Ada mutiara yang jadi favoritnya sering dipakai. Sekarang nggak ada,”ujar Jacky.

Jacky melihat, uang Dorce habis buat bangun masjid dan yayasan. Juga untuk menghidupi banyak anak yatim. Sayang, jiwa seninya lebih dominan dibanding jiwa dagangnya. Ketika tawaran job sepi, hal ini memukul periuk nasi Dorce. Beberapa kali Dorce mencoba mencuri perhatian, agar kembali dilirik di dunia Entertainment.

Dorce Gamalama dalam sebuah acara Foto: Dok Tablod CR

Misalnya saat ia melamar ingin jadi sopir pribadinya Raffi Ahmad. Kala itu pemberitaan berlangsung massif. Raffi pun tak lupa membantu dari sisi finansial. Tapi setelah itu, tawaran job masih sepi. Saat ada rencana Dorce untuk pindah ke Amerika Serikat, sebetulnya ia di sana ada job dari orang orang Indonesia yang tinggal di Amerika. Kebetulan di Amerika Dorce banyak teman. Namun rencana untuk tinggal lama di Amerika dibatalkan, karena ia tidak betah.

Baca Juga : Sedang Terbaring Sakit, Ini Jejak Karir Dorce di Dunia Hiburan Indonesia

“Kalau dibilang prihatin ya prihatin. Dari awal terjun ke dunia hiburan, saya yang bikin dia jadi sempurna sebagai seorang perempuan. Job ke luar negeri sering. Pernah diundang ke Jerman sama Pak Fanny Habibie. Banyak dikasih duit. Belum lagi program Dorce Show tiap minggu itu khan lama. Honornya tinggi. Tapi duitnya ke mana saya juga nggak tahu,”kata Jacky.

Setelah anak anak angkatnya menikah dan mentas, Dorce tinggal berdua dengan satu anak angkatnya. Jacky berharap, ada pihak yang mau membantunya. Ia mencoba membuka kenangan, saat Dorce tampil di depan Jokowi, ketika Jokowi sedang berkampanye jadi presiden. Kala itu, Jokowi sampai tertawa tergelak gelak, mendengar stand up komedinya Dorce.

“Sekarang mudah mudahan presiden tahu ya kalau dia sedang sakit. Ya siapa tahu bisa membantu,”pungkas Jacky.


Editor: Ariful Hakim


Berita Terkait