Mengenal kepribadian Melalui Genre Musik | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak

Mengenal kepribadian Melalui Genre Musik

Mengenal kepribadian bukan hanya melalui tes psikologi saja, berdasarkan piihan genre musik pun, kita bisa mengenal kepribadian orang lain. Tidak perlu heran jika setiap orang punya karakter musik yang dia dengar masing-masing.

Nah, seperti apa karakter teman kalian, kita bisa cari tau lewat musik apa yang mereka dengar, seperti dilansir idntimes.com. Berikut penjelasannya!

1. Heavy Metal

Untuk penikmat musik ini kebanyakan identik dengan karakter orang yang garang dan berkepribadian yang keras. Namun penikmat musik ini juga di golongkan sebagai orang yang kreatif sama seperti penikmat musik klasik.

2. Klasik

Karakter penikmat musik ini tergolong lebih pemikir dan sensitif selain itu juga memiiki karakteristik sebagai orang yang pendiam. Ketika ada masalah dia akan lebih memilih menyendiri untuk menyelesaikan permasalahanya.

3. Hip-Hop

Penikmat music ini biasanya berjiwa ekstrovert dan senang bersosialisasi. Pecinta hip-hop akan mudah ditemui pada tempat-tempat yang ramai seperti pensi atau pesta ulang tahun. Mereka memiliki tingkat bergaul yang mudah, dia akan senang jika ada keramaian dan menjadikan dirinya pusat perhatian. Menurut penelitian yang dilakukan di North University kamu yang sering mendengar musik bergenre hip-hop selalu bicara apa adanya. Apa yang di pikiran tidak segan-segan diutarakan. Sifat terbuka seperti ini membuatmu dikenal sebagai pribadi yang jujur dan tidak suka menyembunyikan perasaannya.

4. Pop

Menjadi genre favorit para penikmat musik, umumnya mereka memiliki sifat yang cemas, namun memiliki tingkat kreatifitas dan kepercayaan diri yang tinggi.

. Rock

Musik bergenre rock terbilang mempunyai fans yang cukup banyak. Para penikmat musik ini cenderung mudah bergaul, namun masih memiliki sifat yang egois. Para pecinta musik Rock memiliki jangkauan teman yang cukup banyak. Memiliki prinsip kebebasan sehingga mereka tidak suka mengatur bahkan cenderung ingin mengatur.

6. Folk, Jazz dan Blues

Hanya segelintir orang yang menyukai musik dengan genre tersebut. Penikmat musik ini di nilai memiliki kelas yang cukup tinggi, karena penikmat music genre ini terbilang cukup jarang. Pecinta musik jazz, blues, dan folk adalah tipe orang yang tidak senang diatur dan suka mencoba hal-hal baru. Biasanya mereka memiliki keinginan yang berbeda dengan yang lain, bahkan lebih cenderung mencoba adrenalin baru.

7. Country

Salah satu genre musik yang kurang banyak yang minati, bahkan masih banyak yang kurang tau tentang genre ini. Karena berdasarkan penelitian pecinta musik country memiliki karakter empati yang tinggi, ekstrovert, dan pekerja keras. Namun sayangnya orang yang menyukai genre ini kurang terbuka pada perubahan dan memiliki pemikiran yang konservatif. 

Nah sekarang kita udah bisa tau seperti apa sih karakter teman, saudara ataupun pasangan kalian. Tentunya kalian juga pasti udah tau kan seperti apa karakter kalian.



Berita Terkait