Ceknricek.com – Saddil Ramdani boleh dicatat Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai pemain U-23 termahal di Malaysia Super League. Pemain yang selalu menjadi langganan Timnas Indonesia U-17, U-19, U-23, dan Timnas Senior ini menjadi satu-satunya pemain non Malaysia yang berlabel pemain termahal di Super League Negeri Jiran itu.
Dilansir dari Foxsportsasia.com, Selasa (9/4), Saddil yang berstatus sebagai pemain Pahang FC menempati posisi pemain termahal dengan harga pasar sekitar 150.000 Euro atau sekitar Rp2,3 milliar.

Sumber: Goal.com
Saddil mengungguli empat pemain muda U-23 Malaysia, Aakhyar Rashid (Johor Drul Takzim) dengan nilai pasar 50.000 Euro atau sekitar Rp798 juta. Safawi Rasid (Johor Drul Takzim) memiliki nilai pasar sekitar 75.000 Euro atau sekitar Rp1,2 milliar. Nilai pasar Rasid sama dengan kiper Kedah FA Akmal Che Kassim. Sedangkan, untuk Syahmi Safari (Selangor FA) memiliki nilai pasar 100.000 Euro atau sekitar Rp1,6 miliar.
Setelah dibeli dari Persela Lamongan, Saddil “Rocket“ Ramdani selalu menjadi pemain kunci bagi Pahang FA dalam mengarungi Malaysia Super League 2019.