Oleh Redaksi Ceknricek.com
01/25/2020, 20:06 WIB
Ceknricek.com -- Virus korona tampak mulai menyebar ke mana-mana. Virus yang disebut mirip Sindrom Pernapasan Akut Parah (SARS) itu sudah menjangkiti 1.300 orang dan membunuh 41 orang di China.
Dari China, Virus korona diketahui juga menyebar ke berbagai belahan dunia. Saat ini sudah 12 negara yang positif mengumumkannya. Berikut daftarnya seperti dilansir dari AFP, Sabtu (25/1).
Sumber: Kompas.com
1. China
China pertama kali mengumumkan keberadaan virus tersebut di Wuhan, yang masuk dalam Provinsi Hubei. Dari 41 korban meninggal sebagian besar berada di Wuhan, sedangkan dua sisanya terjadi di luar Hubei.
Di Makau sudah mencatat dua kasus. Adapun di Hong Kong, otoritas setempat mencatat lima pasien. Sejumlah pakar meyakini, virus itu bersumber dari sebuah pasar ikan Wuhan, yang ditengarai menjual hewan eksotis tetapi liar.
2. Perancis
Perancis mengumumkan, terdapat tiga kasus orang yang positif terjangkit virus korona. Dua di antara tiga orang yang terinfeksi dirawat di Paris, dan diketahui masih sanak keluarga. Sementara sisanya di Bordeaux. Tiga pasien yang terinfeksi itu sama, mereka menunjukkan gejala terkena korona setelah bepergian dari China.
3. Jepang
Otoritas kesehatan Jepang, Jumat (24/1) menyatakan mereka menemukan kasus kedua. Korban yang tak disebutkan identitasnya itu merupakan pria berusia 40-an, dan berasal dari Wuhan. Adapun kasus pertama terjadi pekan lalu, di mana seorang pria dirawat pada 10 Januari sekembalinya dia dari Wuhan.
4. Australia
Australia, Sabtu (25/1), mengonfirmasi kasus pertamanya yang menimpa seorang pria asal Melbourne sehabis bepergian dari China pekan lalu. Pemerintah melalui Menteri Kesehatan Greg Hunt meminta para penumpang pesawat yang sama dengan pasien agar melapor.
5. Malaysia
Malaysia mencatat adanya tiga kasus, yang semuanya warga China. Para pasien merupakan pelancong yang berasal dari Wuhan. Mereka diketahui sampai di Malaysia setelah dari Singapura dua hari sebelumnya. Otoritas menjelaskan, korban adalah perempuan 66 tahun, lalu dua bocah berumur dua dan 11 tahun yang saat ini berada dalam kondisi baik.
6. Nepal
Pemerintah Nepal menyatakan, kasus perdana virus korona menimpa seorang pria 32 tahun yang baru saja kembali dari Wuhan. Pasien itu sempat dikarantina dan saat ini sudah diperbolehkan keluar dari rumah sakit. Pemerintah pun tidak ingin kecolongan lagi. Mereka meningkatkan pengawasan di bandara, dan setiap penumpang pesawat yang baru datang ke Nepal bakal diperiksa.
Baca Juga: Dokter China di Garis Depan Wabah Virus Korona Meninggal
7. Singapura
Terdapat tiga kasus di Singapura, terjadi pada ayah dan anak, berusia 66 dan 37 tahun. Keduanya mulai menunjukkan gejala sakit saat berada di Singapura, Senin (20/1). Adapun yang ketiga adalah wanita 52 tahun.
8. Korea Selatan (Korsel)
Pemerintahan Presiden Moon Jae-in, Jumat (24/1) mengumumkan kasus kedua, seorang pria berumur 50-an. Dia menunjukkan gejala patogen 2019-nCov ketika bekerja di Wuhan pada 10 Januari. Dia dites saat kembali, di mana hasilnya positif.
Adapun kasus pertama terjadi pada 20 Januari, di mana seorang perempuan 35 tahun terkena virus korona sekembalinya dari Wuhan. Keduanya saat ini berada dalam perawatan, dengan kondisinya dilaporkan membaik.
9. Taiwan
Taiwan sejauh ini sudah mengumumkan adanya tiga kasus. Saat ini otoritas Taiwan melarang warganya bepergian ke Hubei atau Wuhan, dan melarang kedatangan dari Wuhan.
Setiap penumpang yang datang dari Hong Kong atau Makau juga wajib mengisi formulir kesehatan saat mendarat. Taipei juga melarang adanya ekspor masker kesehatan demi memenuhi kebutuhan internal selama sebulan.
10. Thailand
Thailand sudah mencatatkan lima kasus, empat di antaranya warga China. Keempatnya berasal dari Wuhan. Sementara satu korban lagi merupakan perempuan Thailand 73 tahun, dan baru kembali dari kota yang sama. Kementerian Kesehatan Thailand mengungkapkan, dua pasien China sudah kembali ke negaranya setelah mendapat perawatan intensif.
11. Amerika Serikat (AS
Selasa (21/1), Washington melalui otoritas kesehatan mengumumkan kasus pertama virus corona di Seattle yang menerpa pria 30-an. Kasus kedua dilaporkan Jumat (24/1), korbannya merupakan perempuan 60 tahun yang tinggal di Chicago.
12. Vietnam
Vietnam mengonfirmasi dua kasus, Kamis (23/1). Mereka merupakan ayah dan anak di Ho Chi Minh City.
Si ayah duluan yang terkena patogen dengan nama lain virus Wuhan itu, sebelum kemudian si anak menunjukkan gejala yang sama. Kementerian Kesehatan Vietnam memaparkan, keduanya kini berada dalam kondisi stabil.
BACA JUGA: Cek HEADLINE Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini
Editor: Farid R Iskandar