Oleh Redaksi Ceknricek.com
02/10/2025, 13:06 WIB
Ceknricek.com -- Aston Villa melaju ke putaran kelima Piala FA setelah mengalahkan Tottenham 2-1 di Stadion Villa Park, Senin (10/2/25) dini hari. Gol The Villains dicetak Jacob Ramsey dan Morgan Rogers pada menit ke-1 dan 64.
Dua gol Aston Villa hanya bisa dibalas Mathys Tel pada menit 90+1. Dengan kemenangan ini mereka berhasil menyingkirkan Tottenham di babak keempat.
Villa mengambil inisiatif serangan dan berhasil mencetak gol pembuka dengan cepat di awal laga. Bahkan sebelum pertandingan mencapai satu menit, mreka mencetak gol lewat Ramsey.
Menerima umpan dari Rogers, Ramsey langsung melepaskan tembakan yang tidak mampu dihalau oleh kiper Tottenham, Antonin Kinsky. Setelah gol tersebut, anak asuh Unai Emery kembali menciptakan peluang dengan tendangan keras dari Leon Bailey.
Saya tembakannya mampu berhasil diselamatkan oleh Kinsky. Tottenham tidak tinggal diam dan mencoba menciptakan peluang melalui Son Heung-min.
Tetapi, upaya tersebut berhasil digagalkan kiper Villa asal Argentina, Emiliano Martinez. Memasuki babak kedua, Villa kembali menunjukkan agresivitas.
Mereka mulai menyerang dan akhirnya berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-64. Gol kedua dicetak Rogers yang memanfaatkan bola pantul di dalam kotak penalti Tottenham.
Skor pun berubah menjadi 2-0. Dua menit setelah gol Rogers, Villa memasukkan dua pemain anyar mereka, yaitu Marcus Rashford dan Marco Asensio.
Diakhir-akhir pertandingan, tim tamu berhasil mencetak atu gol Mathys Tel. Tottenham melancarkan serangan melalui operan silang Dejan Kulusevski yang disambut Mathys dan berhasil membobol gawang Martinez.
Editor: Ariful Hakim