Kenang Sosok Bob Tutupoly, Ikang Fawzi: Musisi Legenda yang Baik dan Humble | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak
Foto: Istimewa

Kenang Sosok Bob Tutupoly, Ikang Fawzi: Musisi Legenda yang Baik dan Humble

Ceknricek.com -- Ikang Fawzi jadi salah satu yang ikut berduka usai musisi legendaris Bob Tutupoly meninggal dunia. Rasa duka itu dia ungkap melalui unggahan akun Instagramnya.

Suami Marissa Haque ini membagikan potret Bob Tutupoly dengan warna hitam putih. Dirinya pun mengenang sosok musisi senior tersebut sebagai pribadi yang baik dan rendah hati.

"Ya Allah kami turut berduka cita sedalam-dalamnya, atas wafatnya Om Bob Tutupoly. Sang legenda yang baik dan humble sekali," tulis Ikang dalam akun Instagramnya, Selasa (5/7/22).

Ikang Fawzi: Musisi Legenda yang Baik dan Humble
Sumber: Instagram @Ikangfawzi

Tak hanya itu, musisi 62 tahun tersebut juga mengakui bahwa dirinya mendapat banyak ilmu dari seniornya tersebut. Dia pun mendoakan keluarga Bob Tutupoly diberi ketabahan.

“Kami sangat kehilangan, banyak dapat ilmu dari beliau. Rest in Love Om Bob. Semoga keluarga mendapat ketabahan,” tambah dia.

Bob Tutupoly meninggal dunia di usia 82 tahun, tepatnya pada pukul 00.03 WIB di RS Mayapada. Saat ini jenazahnya disemayamkan di Rumah Duka San Diego Suites, Jakarta Pusat. Rencananya, mendiang akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir Jakarta Selatan, pada 7 Juli mendatang.

Baca juga: In Memoriam Bob Tutupoly : Entertainer Hebat Itu Telah Pergi

Baca juga: Penyanyi Legendaris Bob Tutupoly Meninggal Dunia

Baca juga: Profil Bob Tutupoly, Sang Pelantun Widuri dan Penyanyi Legendaris Indonesia yang Meninggal Dunia


Editor: Ariful Hakim


Berita Terkait