Kurangi Beban Warga, Anies Baswedan Berharap Program "Dapur Kurban" Tetap Eksis | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak
Foto: Doc Anies Baswedan

Kurangi Beban Warga, Anies Baswedan Berharap Program "Dapur Kurban" Tetap Eksis

Ceknricek.com -- Gubernur DKI Jakarta mengatakan, masakan "Siap Saji Dapur Kurban" 2019 sudah siap untuk didistribusikan ke kampung-kampung prasejahtera. Anies juga berharap pelaksanaan program ini bisa terus meluas.

Hal ini diungkapkan Anies saat menengok satu lokasi Dapur Qurban di Lenggang Jakarta, Monas, Senin (12/8).

"Kita berharap program ini bisa meluas, pelaksanaan seperti ini memungkinkan warga untuk tidak mengeluarkan biaya tambahan saat menerima daging kurban yang siap saji dan mengurangi potensi basi karena tidak punya kulkas," ujar Anies.

Anies Baswedan Berharap Program "Dapur Kurban" Tetap Eksis
Foto: Doc. Anies Baswedan

Baca Juga: Gubernur Pastikan Kualitas Masakan Dapur Qurban 2019 Bintang Lima

Anies mengatakan, saat menengok  dapur kurban di Lenggang Jakarta, ia melihat antusiasme chef, ibu-ibu PKK Jakarta, dibantu istri Sekretaris Daerah, istri-istri Walikota, dan sejumlah siswa SMK Tata Boga terbaik di Jakarta dalam menyediakan masakan siap saji ini.

"Mereka menyajikan Sayur Babanci untuk disantap bersama 200 anak-anak dari panti asuhan. Kuliner khas Betawi ini diolah dengan 20 bumbu dan rempah yang biasanya dihidangkan hanya pada acara spesial seperti Idul Adha," kata Anies.

Menurut Anies, Dapur Kurban tahun lalu ada 1.000 paket daging yang diberikan, tetapi tahun ini diberikan 4.550 paket daging siap saji kepada masyarakat yang kurang mampu di DKI.

Anies Baswedan Berharap Program "Dapur Kurban" Tetap Eksis
Foto: Doc. Anies Baswedan

Paket tersebut diserahkan kepada yayasan, masjid, panti asuhan, dan sembilan lokasi masyarakat menengah ke bawah di Jakarta, yaitu Kelurahan Manggarai, Kampung Melayu, Tanah Tinggi, Jatipulo, Jembatan Besi, Keagungan, Kapuk, Penjaringan, dan Kalibaru," ungkap Anies.

"Kami berharap tahun depan bisa lebih banyak lagi hotel dan lembaga kemasyarakatan yang mau bekerjasama dengan DKI, sehingga penerima manfaat Dapur Kurban bisa diperluas lagi," tutup Anies.

BACA JUGA: Cek EKONOMI & BISNIS, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.



Berita Terkait