Ceknricek.com -- Aktor Amerika berdarah Irlandia, Colin Farrell disebut-sebut sedang dalam negosiasi dengan Warner Bros untuk memainkan karakter Penguin, salah satu penjahat dari dunia Batman dalam film The Batman garapan Matt Reeves. Sebelumnya, beberapa aktor kawakan sudah bergabung dengan film yang rencananya bakal tayang pada 2021 itu.
Seperti dikabarkan Deadline, Rabu (6/11), aktor berusia 43 tahun itu berpotensi kembali memerankan karakter komik, sejak terakhir berperan sebagai Bullseye di Daredevil (2003). Jika negosiasi lancar, maka Farrell akan bergabung dengan aktor dan aktris kawakan lainnya seperti Robert Pattinson yang berperan sebagai Batman, Zoe Kravitz sebagai Catwoman, Paul Dano sebagai the Riddler dan Jeffrey Wright sebagai Commissioner Gordon.
Sekadar informasi, karakter Penguin sendiri sebelumnya telah diadaptasi untuk live action. Karakter yang memiliki alter ego Oswald Cobblepot itu pernah diperankan oleh Danny DeVito di film Batman Returns (1992) dan Burgess Meredith di film dan serial televisi Batman era 60-an. Selain Farrell, komedian Jonah Hill hingga Seth Rogen juga disebut-sebut masuk kandidat untuk memerankan penjahat yang identik dengan payung itu.
Sumber: The Wrap
Selain Farrell, Warner Bros juga disebut-sebut sedang dalam tahap negosiasi dengan Andy Serkis untuk memainkan sosok pelayan legendaris, Alfred Pennyworth. Karakter ini sendiri menjadi salah satu peran sentral dalam kisah hidup Batman.
Sebelumnya, Alfred pernah diperankan oleh Michael Caine di trilogi The Dark Knight, Michael Gough di Batman versi Tim Burton dan Joel Schumacher, serta Alan Napier di tahun 60-an. Di Joker (2019) yang rilis bulan lalu, karakter Alfred juga muncul dan diperankan oleh Douglas Hodge, yang mendampingi Bruce Wayne kecil.
Sumber: Istimewa
The Batman sendiri rencananya akan menghadirkan interpretasi baru, dari sosok sang Caped Crusader. Robert Pattinson sebelumnya menyatakan bahwa Batman versi ini akan lebih menunjukkan sosok detektif versi neo-noir.
Baca Juga: Paul Dano Bakal Jadi The Riddler di Batman 2021
“Batman kali ini memiliki moralitas yang kurang baik. Dia bukan anak emas, tidak seperti yang digambarkan di buku komik lainnya. Dirinya memiliki pandangan yang sederhana, meski dilihat aneh bagi dunianya. Ini yang membuat karakter ini memiliki banyak ruang untuk dijelajah,” kata Pattinson kepada New York Times.
Sutradara Matt Reeves juga menyatakan ingin membuat Batman lebih realistis di kehidupan saat ini. Ia berharap film yang rencananya akan mulai diproduksi pada tahun 2020 ini akan memberikan kedekatan emosional kepada para penonton sekaligus penggemar Batman.
"Apa yang menarik tentang Batman adalah bagaimana hubungannya dengan kehidupan saat ini dan bagaimana sisi pribadinya. Ini adalah kisah Batman noir yang banyak digerakkan oleh sudut pandang. Cerita ini akan diceritakan dengan sangat jujur. Saya harap ini akan menjadi cerita yang menggetarkan dan emosional,” ucap Reeves kepada The Hollywood Reporter.
Untuk para fans DC yang sudah tidak sabar melihat aksi sang kesatria kegelapan, nikmati saja terlebih dahulu dua film DC yang akan dirilis pada tahun depan, yakni Birds of Prey yang rencananya akan rilis 7 Februari, serta Wonder Woman 1984 yang rencananya akan rilis 5 Juni mendatang.
BACA JUGA: Cek SEJARAH, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.
Editor: Farid R Iskandar