Faktor Mental Loloskan Greysia/Apriani ke Semifinal Malaysia Master | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak
Sumber: Badmintonindonesia.org

Faktor Mental Loloskan Greysia/Apriani ke Semifinal Malaysia Master

Ceknricek.com -- Ganda putri andalan Indonesia, Greysia Polii/apriyani Rahayu sukses melangkah ke babak semifinal Malaysia Masters 2020. Di babak perempat final, Jumat (10/1), Greysia/apriyani menang dua gim langsung atas pasangan Korea Selatan Chang Ye-na/Kim Hye-rin, dalam pertandingan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Ini merupakan kemenangan perdana ganda Indonesia atas pasangan Korea peringkat 11 dunia itu. Sebelumnya, dalam dua laga menghadapi ganda Korea, peraih medali emas SEA Games Filipina 2019 itu selalu kalah.

Di laga perempat final kali ini, Greysia/apriyani tampil memukau dan langsung agresif sejak awal pertandingan. Di gim pertama, pertandingan berjalan ketat, dan ganda Indonesia itu berhasil mengungguli Chang/Kim, 21-19.

Situasi serupa terjadi di gim kedua. Pukulan-pukulan keras dari masing-masing pasangan mewarnai jalannya gim kedua itu. Pasangan Indonesia peringkat 8 dunia itu akhirnya menutup gim dengan skor identik dengan gim pertama, 21-19.

Usai laga, apriyani mengaku persiapan yang lebih matang membuat mereka akhirnya bisa memenangi laga kontra ganda Korea itu.

"Bedanya dari persiapannya, dalam hal mental dan pikiran. Sebelumnya mungkin sudah siap juga, tapi di lapangan tidak berani menerapkan apa yang sudah kami pelajari. Sekarang lebih berani dan mau ngadu," kata apriyani kepada Badmintonindonesia.org.

"Kami mau fokus sama performance kami, ini yang diutarakan sama koh Didi (Eng Hian) dan mas Chafidz (Chafidz Yusuf), tidak usah peduli dengan hasil dulu, juara atau tidaknya, tapi perbaiki dulu performance kami yang sempat kurang percaya diri. Ini yang mau kami konsistenkan," tambah Greysia.

Di babak semifinal, Greysia/apriyani akan berhadapan dengan ganda China Li Wenmei/Zheng Yu. Secara head to head, keduanya telah bertemu dua kali di tahun 2019 dan berbagi angka 1-1. Greysia mengaku ingin terus memperbaiki performanya, demi bisa lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.

"Saya merasa sekarang kami sudah lebih baik dari segi semuanya. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa dari kemarin-kemarin saya ada cedera berkepanjangan yang mempengaruhi cara main saya dan pikiran juga. Begitu juga dengan Apri, ada PR yang mesti kami selesaikan dan harus konsisten sampai olimpiade nanti," ujar Greysia.

Indonesia sejauh ini sudah mengirimkan tiga wakil ke semifinal. Selain Greysia/Apriyani, ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan juga lolos ke babak empat besar itu. Sementara satu tiket ganda putra lainnya sudah digenggam Indonesia setelah mempertemukan sesama ganda Indonesia antara Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Baca Juga: Kalahkan Ganda Taiwan, The Daddies Lolos ke Semifinal Malaysia Masters

Indonesia juga memiliki dua wakil lain di perempat final melalui sektor tunggal putra dan ganda campuran. Sayangnya, Jonatan Christie yang menjadi wakil Indonesia kandas dari tunggal Hong Kong, Ng Ka Long Angus lewat permainan tiga gim 21-15, 12-21 dan 18-21.

Satu wakilnya di nomor ganda campuran, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja masih akan berhadapan dengan ganda Taiwan, Lee Yang/Yang Ching Tun.

BACA JUGA: Cek FILM & MUSIK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini



Berita Terkait