Google Penelusuran Mode Gelap Sudah Mulai Bisa Diakses  | Cek&Ricek wardah-colorink-your-day
Foto: Istimewa

Google Penelusuran Mode Gelap Sudah Mulai Bisa Diakses 

Ceknricek.com -- Aplikasi seluler penelusuran Google meluncurkan fitur mode gelap (dark mode), di aplikasi pencariannya Google Search Engine versi mobile, Rabu (20/5).

Fitur tersebut dapat diakses oleh pengguna Android dan iOS antau ponsel pintar mulai akhir pekan ini. Secara default, Google App akan menyesuaikan pengaturan sistem perangkat Anda di Android 10 & iOS 13.

"Mulai hari ini dan sepenuhnya diluncurkan minggu ini, mode gelap sekarang tersedia untuk Google App di Android 10 dan iOS 12/13. Jika itu disetel ke tema gelap, aplikasi akan berada dalam mode gelap," tulis Google lewat akun @searchliaison.

Setelah pembaruan, aplikasi akan secara otomatis menggunakan tema apa pun yang sudah diatur oleh sistem operasi Anda jika Anda menggunakan Android atau iOS 13.

Anda juga dapat beralih secara manual antara mode terang dan gelap dengan menuju ke pengaturan aplikasi, yang harus dilakukan oleh pengguna pada sistem operasi yang lebih lama.

Baca juga: Google Bakal Blokir Iklan yang Sedot Daya Baterai Ponsel

"Anda juga dapat memilih agar Aplikasi Google menggunakan mode terang atau gelap berbeda dari standar sistem Anda. Untuk melakukan ini, masuk ke pengaturan Google App dan pilih mode yang Anda inginkan. Ini juga cara mengatur mode gelap untuk Google App di iOS 12," cuit @searchliaison.

Dikutip dari The Verge, Rabu, (20/5) peluncuran penuh untuk mode gelap di semua aplikasi Google telah melambat dalam setahun terakhir. Gmail, Google Calender, dan Google Fit semuanya telah menambahkan tema gelap untuk Android, dan dalam beberapa kasus pengguna iOS, tetapi beberapa aplikasi seperti Google Maps masih belum memiliki fitur tersebut.

Sementara, iOS dan Android mulai mendukung mode gelap pada level sistem tahun lalu. Dalam beberapa tahun terakhir, telah banyak perusahaan teknologi mulai menambahkan fitur yang hemat baterai tersebut.

Facebook secara global meluncurkan mode gelap awal bulan ini, dan pada akhir Maret, WhatsApp menambahkan mode gelap pada aplikasinya di perangkat Android dan iOS. Komputer dan konsol game juga telah mulai menawarkan mode gelap.

BACA JUGA: Cek OLAHRAGA, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.



Berita Terkait