Ceknricek.com-- Pembawa acara Raffi Ahmad akhirnya bisa kembali berolahraga. Kali ini, Raffi main sepak bola dengan tim Selebritis FC. Bermain babak pertama lawan tim Judika, Raffi Ahmad sebagai penjaga gawang kebobolan tiga gol. Kemudian, Raffi Ahmad menantang Judika, Darius Sinathrya, Ikmal Tobing, dan yang lainnya bermain adu penalti.
Terlihat, Raffi Ahmad beberapa kali berhasil menepis tendangan penalti dari rekan-rekan Selebritis FC. Hingga akhirnya, suami Nagita Slavina itu mengatakan, bakal memberikan uang Rp 200.000 apabila ada yang berhasil mencetak gol.
“Ini biar seru ya? Tendangan di sini (agak jauh). Kalau gol, satu gol dapat Rp 200.000 ya, oke ya,” kata Raffi Ahmad di vlog YouTube Rans Entertainment berjudul "Maen Bola Bareng Artis Top”. Rabu (22/7/20).
Judika pun menyambut baik. Vicky Nitinegoro juga terheran karena orang yang ikut lebih banyak daripada sebelum dihadiahkan uang oleh Raffi. Begitu juga Saleh Ali Bawazier yang mengaku banyak orang butuh duit di masa pandemic corona. Raffi pun menegaskan uang tersebut bukan taruhan, melainkan hadiah yang diberikannya untuk menambah keseruan. "Ini bukan taruhan ya, ini hadiah," kata Raffi Ahmad menegaskan.
Setelah selesai, Raffi Ahmad menepati janjinya dengan memberikan uang Rp 200.000 untuk mereka yang berhasil mencetak gol. Diketahui, Raffi Ahmad mengunggah konten YouTube terbaru, yakni bermain sepak bola bersama Selebriti FC. Di antaranya terlihat Judika, Darius Sinathrya, Saleh Ali Bawazier, Vicky Nitinegoro dan Ikmal Tobing.
BACA JUGA: Cek BREAKING NEWS, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini