Jokowi Perpanjang PPKM Darurat Sampai 25 Juli | Cek&Ricek wardah-colorink-your-day
Foto: Sekretariat Presiden

Jokowi Perpanjang PPKM Darurat Sampai 25 Juli

Ceknricek.com--Presiden Joko Widodo memutuskan memperpanjang  pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat hingga 25 Juli 2021. Namun begitu, Jokowi akan melakukan pelonggaran secara bertahap pada tanggal 26 Juli jika kasus menurun. Hal itu dikatakan Presiden Jokowi dalam siarang langsung streaming Youtube, Selasa (20/1/21) malam.

Jokowi mengaku akan selalu memantau perkembangan di lapangan. Termasuk mendengar keluhan msyarakat yeng terdampak PPKM. Maka pemerintah, menurut Jokowi, akan melakukan pelonggaran secara bertahap jika kasus menurun saat perpanjangan PPKM Darurat.

Pada kesempatan itu Jokowi menyebut PPKM Darurat dinilai cukup efektif menekan kasus dan keterisian tempat tidur di rumah sakit (RS).“Namun alhamdulillah, kita bersyukur, setelah dilaksanakan PPKM Darurat, terlihat dari data, penambahan kasus dan kepenuhan bed rumah sakit mengalami penurunan,” ujarnya.

Sebelumnya pemerintah memberlakukan PPKM Darurat sejak 3 Juli hingga 20 Juli. Hal ini lantaran terjadinya lonjakan kasus positif Covid-19, akibat libur lebaran. PPKM Darurat wilayah Jawa dan Bali dikoordinir oleh Menko  Maves, Luhut Binsar Panjaitan. Sedangkan PPKM Darurat diluar Jawa dan Bali di komandoi oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto.


Editor: Ariful Hakim


Berita Terkait