Ceknricek.com -- Kemenangan Sebastian Vettel dalam GP Kanada harus sirna dan jatuh kepada Lewis Hamilton setelah Vettel terkena penalti waktu yang kontroversial dalam lanjutan Formula 1 seri GP Kanada, Minggu (9/6) waktu setempat.
Vettel yang memulai lomba dari pole position dapat mempertahankan posisinya hingga finis pertama di depan Hamilton pada akhir lomba. Namun, posisi Vettel harus turun ke peringkat ke-2 karena dianggap melakukan re-entry yang membahayakan pada akhir lomba.
Foto : Indosport.com
Berada dibawah tekanan Hamilton sepanjang balapan, Vettel membuat kesalahan di lap ke-48 ketika dirinya terlalu keras melintasi chicane dan melebar ke rumput di pinggir lintasan. Vettel berhasil mengendalikan mobilnya dan kembali ke lintasan didepan Hamilton.
Kembalinya Vettel ke lintasan membuat Hamilton harus melakukan pengereman keras untuk menghindari terjadinya benturan antara mereka. Balapan kemudian dilanjutkan sementara insiden tersebut diinvestigasi oleh steward. Beberapa lap kemudian, Vettel diberitahukan, dirinya terkena penalti dan membuat amarah Vettel meledak di radio komunikasi tim.
Dari radio komunikasi terdengar Vettel mengungkapkan kekesalannya pada penalti yang diberikan kepadanya. Penalti ini jelas merugikan dirinya dan tim Ferarri.

Foto : Antaranews.com
“Aku tak punya jalan lain. Serius, aku tak bisa kemana-mana. Mereka merampas balapan dari kami,” ujar Vettel di radio komunikasi.
Di sisi lain, Tim Mercedes memerintahkan Hamilton untuk tetap berada dibelakang Vettel karena Hamilton sudah dipastikan akan naik ke peringkat pertama menyusul penalti yang dialami Vettel.
Setelah usai balapan, Vettel spontan melompat keluar dari mobilnya untuk menuju ke ruangan steward pertandingan. Setelah dirinya keluar dari ruang steward, Vettel pun kembali ke mobil yang sedang diparkir dan memindahkan tanda nomor satu di depan mobil Hamilton menjadi tanda nomor dua.