Kemlu dan Enesis Group Salurkan Bantuan untuk WNI di China | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak
Foto: Kemlu

Kemlu dan Enesis Group Salurkan Bantuan untuk WNI di China

Ceknricek.com -- Kementerian Luar Negeri (Kemlu) menandatangani serah terima bantuan berupa 115.200 hand sanitizer, 2000 buah masker ANTIS dan 1000 karton Adem Sari (Sensacools) dari Enesis Group Indonesia, untuk disalurkan kepada WNI di Republik Rakyat Tiongkok (RRT) guna pencegahan virus Novel Corona (Covid-19).

Serah terima dilaksanakan dari Chief Operating Officer (COO) Enesis Group, Budiman Goh kepada Direktur Jenderal Protokol dan Konsuler, Andri Hadi, di Kemlu Jakarta, Rabu (12/2) sore.  

Menurut Budiman Goh, bantuan tersebut merupakan wujud tanggung jawab sosial (Corporate Social Responsibility) Enesis Group bagi masyarakat, dalam hal ini para WNI yang berada di RRT. Penyaluran bantuan juga dalam rangka mempromosikan gaya hidup sehat sekaligus memperkuat langkah pencegahan penularan Covid-19.

Kemlu dan Enesis Group Salurkan Bantuan untuk WNI di China
Sumber: Kemlu

Baca Juga: Kepala KSP Moeldoko Kirim 20.000 Masker untuk WNI di Hong Kong

Pada kesempatan itu, Andri Hadi menyampaikan apresiasi Kemlu atas bantuan Enesis Group kepada para WNI di RRT. Hal ini menjadi bukti bahwa swasta juga dapat memainkan peran penting dalam perlindungan WNI di luar negeri. 

Ia mengatakan Kemlu akan menyalurkan bantuan kepada WNI di RRT melalui KJRI Shanghai, KJRI Guangzhou dan KJRI Hongkong.

BACA JUGA: Cek POLITIK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini


Editor: Farid R Iskandar


Berita Terkait