Ceknricek.com - Penonton Indonesia belakangan sudah semakin mengapresiasi film lokal yang tayang di bioskop. Namun beberapa dari mereka mengeluhkan adanya iklan pada beberapa adegan film yang cukup mengganggu.
Ya, sejumlah film layar lebar memang terkadang memasukkan iklan produk yang tidak singkron dengan adegan maupun plot. Tidak jarang dari rumah produksi juga memilih pengambilan gambar close up ke produk tersebut. Tapi ada juga yang tidak begitu terlihat mengiklankan produk di dalam film mereka, sehingga tidak mengganggu kenyamanan para penonton.
Produser kondang sekaligus pemilik Miles Films, Mira Lesmana merupakan salah satu yang berhasil meramu iklan terlihat natural. Wanita berusia 53 tahun ini pun membeberkan rahasianya saat berbincang dengan Ceknricek.com.
Mira Lesmana menegaskan, kalau sebelum mengambil tawaran dari pengiklan, yang notabene menghasilkan pundi-pundi untuk karyanya, ia cukup selektif. Kakak kandung Indra Lesmana ini tidak ingin jika skenario atau adegan yang sudah ada diubah hanya karena sebuah produk iklan.
“Yang kita approach itu mereka yang sudah masuk dalam cerita dan cocok. Kalau tidak sejalan dengan cerita pasti jadi aneh,” ucap Mira Lesmana kepada Ceknricek.com, Minggu (24/6/2018).
Pada film terbarunya berjudul Kulari Ke Pantai, Mira Lesmana memasukkan iklan makanan ringan atau snack dan susu pada salah satu adegan film tersebut. Dirinya tidak membuatkan skenario maupun adegan untuk iklan, tapi sebaliknya.
“Jadi dibalik aja, justru jangan ada dulu barangnya baru kita cari adegannya. Tapi adegannya sudah ada. Karena kalau tidak, akan jadi tidak natural. Kita lihat apa ya yang bisa kita masukkan ke dalam adegan yang cocok,” kata Mira.
Pada film yang akan tayang pada 28 Juni 2018 nanti, Mira Lesmana menyelipkan produk makanan ringan pada adegan ketika Happy (Lil’li Latisha) sedang berada di mobil. Terlihat cukup natural, lantaran ia melihat kebiasaan orang ngemil sewaktu dalam kendaraan atau perjalanan.
“Misalnya Qtela nih kalau kita lagi ada di mobil sudah ada adegan di mobil. Sudah tertulis di skenarionya sambil memakan snacknya, Happy menelepon. Saya tinggal mencari snack apa yang cocok ya,” ujar Mira.
Mira Lesmana memilih iklan makanan ringan dan susu karena dianggap sesuai dengan film Kulari Ke Pantai, yang menceritakan tentang liburan keluarga. Sedangkan Fierman Authar selaku Head of Consumer Engagement, Corporate Marketing PT Indofood CBP Sukses Makmur menganggap film ini memiliki pasar yang sama dengan produknya.
“Kebetulan Indomilk dan Qtela sama pasarnya. Secara sinopsis juga filmnya mengena ke anak-anak modern value-valuenya juga bagus, persahabatan juga menghargai perbedaan. Kita pengin banget partisipasi di film ini karena secara personality sama,” tutur Fierman.
Produser yang acap kali menggandeng Riri Riza sebagai sutradaranya ini mengaku tak butuh waktu lama untuk memikirkan secara matang konsep tersebut. Yang jelas bagi Mira Lesmana adalah kenyamanan penontonnya.
“Kalau bikin skenarionya sih sesuai sama kita bikin skenario biasanya. enggak lama cepat sekali kalau sudah ada. 10 menit bisa,” jelas Mira Lesmana.
Pada film sebelumnya, yaitu Ada Apa Dengan Cinta? (AADC) 2, Mira Lesmana juga menyelipkan iklan air mineral Aqua pada salah satu adegan. Yaitu ketika Dian Sastrowardoyo sedang asyik berbincang dengan Nicholas Saputra (Rangga) di sebuah kedai kopi. Tapi memang ia berhasil meramunya agar terlihat natural dan tidak mengganggu penonton.