Ceknricek.com -- Kerupuk merupakan salah satu pelengkap makanan yang menggugah selera. Banyak orang yang merasa kurang lengkap rasanya jika makan tanpa ditemani kerupuk. Hal ini yang juga dirasakan Marsha Aruan.
Sebagai orang Indonesia, Marsha mengaku makan harus selalu ditemani dengan kerupuk. Tak hanya makanan Indonesia saja, makanan western pun tetap memakai kerupuk.
“Apapun, jadi aku makan harus tetap ada kerupuk. Bahkan makan western food yang kayaknya tuh gak cocok pake kerupuk, atau yang ada krim gitu, aku tetep pake kerupuk, gak lengkap gak ada kerupuk. Karena aku emang Indonesia banget”, kata Marsha Aruan saat ditemui dalam acara Campina di TMII, Jakarta Timur, Sabtu (13/7).
Kerupuk udang, kerupuk kulit dan kerupuk bawang menjadi favorit perempuan kelahiran Jakarta, 24 Oktober 1996 itu. Bila dirinya sedang makan di restoran, ia pun suka membawa satu toples kerupuk. Kebiasaan ini tidak membuatnya merasa malu.
“Enggak apa-apa, nggak malu, karena aku kan suka. Bahkan aku sekarang lagi diet dan nasinya aku ganti jadi nasi shirataki, tapi tetep pake kerupuk, padahal sebenarnya gak boleh kan (pake kerupuk karena ada minyak), hehe, tapi ya gimana”, ujar kekasih El Rumi itu.