Mira Lesmana dan Riri Riza Dukung Hadirnya Platform Digital Catchplay+ | Cek&Ricek wardah-colorink-your-day
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com

Mira Lesmana dan Riri Riza Dukung Hadirnya Platform Digital Catchplay+

Ceknricek.com -- Platform digital berupa layanan Over-The-Top (OTT) membuka peluang untuk para pembuat film mendistribusikan karya mereka. Tak terkecuali para produser dan penulis naskah film.

Mira Lesmana menyambut baik layanan tersebut. Ia mengaku senang saat ini banyak layanan konten digital yang menayangkan fiIm-film nasional.

Kehadiran Catchplay+ platform digital berupa OTT bahkan sangat membantu para filmmaker menjangkau lebih banyak penonton.  

"Tentu saja kami senang karena pertumbuhan ini membuka jalur distribusi yang semakin besar dan beragam bagi filmmaker untuk menjangkau lebih banyak penonton," tutur Mira Lesmana saat ditemui di Djakarta Theater, Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (10/12).  

Tak hanya menghadirkan film Hollywood, produksi konten lokal juga menjadi fokus Catchplay+ seperti film Bebas yang diproduksi oleh Mira Lesmana dan disutradarai oleh Riri Riza. 

Mira Lesmana dan Riri Riza Dukung Hadirnya Platform Digital Catchplay+
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com

Baca Juga: Inovasi Terbaru Latih Komunitas UMKM Berbisnis di Platform Digital

Riri Riza, sutradara film Bebas mengungkapkan platform digital sangat membantu akses untuk mempermudah film bermutu, sehingga orang akan melihat kualitas film yang bagus dan perlahan-lahan barang bajakan akan berkurang. 

"Yang pasti ini lebih penting, kesadaran konsumen akan film dan musik bahwa sekarang industri kita semakin besar tumbuh, kalau kita menghindari barang bajakan, semua pasti bisa berkarya dengan baik," ucap Riri Riza. 

Film Bebas merupakan versi Indonesia dari film Korea 2011, Sunny, yang telah menarik ratusan ribu penonton. Film ini menjadi box office serta mendapat ulasan yang sangat baik sejak pemutaran perdana di seluruh bioskop Indonesia pada 03 Oktober lalu. 

Film Bebas akan segera tersedia di Catchplay+ secara eksklusif mulai Februari 2020. 

BACA JUGA: Cek FILM & MUSIK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini


Editor: Farid R Iskandar


Berita Terkait