Ceknricek.com -- Penyanyi sekaligus produser musik Erie Suzan benar-benar merasakan dampak pandemi COVID-19. Kebijakan pembatasan dan penerapan protokol kesehatan menyebabkan kegiatan off air para penyanyi dan musisi praktis hilang.
Padahal acara off air termasuk salah satu sumber penghasilan Erie Suzan. Apalagi show off air selalu melibat penonton yang jumlahnya besar dan sponsor yang tak sedikit.
Kenyataan hilangnya off air tak serta merta membuat pedangdut berusia 41 tahun ini mati gaya. Dalam perbincangan di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu, Erie mengaku pandemi COVID-19 justru memacu dirinya untuk tetap berkreativitas di panggung musik.
Klik video untuk tahu lebih banyak - SOSIALISASI 3M DARI DEBBIE CHINTYA DEWI
“Yang pasti berdampak pada kegiatan off air jadi tidak ada sama sekali. Tapi bukan berarti aku mati berkreativitas. Sekarang aku hanya menyanyi untuk diriku sendiri tapi juga memproduseri beberapa artis muda. Selain itu, aku juga punya banyak waktu luang untuk menulis lagi. Pokoknya selama pandemi COVID-19, aku tetap beraktivitas dan berkarya,” ujarnya.
Penyanyi kelahiran Lamongan, Jawa Timur ini juga menekuni hobi barunya di luar dunia musik. Erie Suzan mulai menjajal kegemarannya dalam berkebun. Hasilnya, beberapa bunga sekarang menghiasi rumahnya. Lingkungan rumahnya tampak lebih asri dengan tumbuhan bunga dan tanaman hias lainnya.
“Kebiasaan barunya itu berkebun. Selama pandemi COVID-19 saya jadi suka berkebun. Jadi kalau sebelumnya di rumah hanya tanaman hias artificial atau palsu, sekarang semuanya diganti dengan tanaman hidup,” pungkasnya.
Baca juga: Sejak Pandemi COVID-19, Ini Perubahan dalam Kehidupan Erie Suzan