Ceknricek.com -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berkesempatan bertemu Imam Shamsi Ali, salah seorang tokoh yang sering ia ajak berdiskusi saat mengambil disertasi di sebuah perguruan tinggi di Amerika Serikat, beberapa tahun lalu. Keduanya bertemu di Balai Kota, Jakarta, Jumat (7/9).
Pertemuan mereka seolah memutar kembali kenangan masa lalu Anies. "Medianya email atau telepon. Imam Shamsi Ali di New York dan kami di Illinois. Di masa itu, saya pengurus masjid kampus di DeKalb, Illinois," ungkap Anies.
Foto: Doc. Anies Baswedan
Baca Juga: Anies Baswedan: Pemeran Flona 2019 Alternatif Pelajaran untuk Keluarga
Anies mengisahkan masa itu sedang menyelesaikan disertasi dan sering telepon dengan Imam Shamsi untuk diskusi. "Mendengar pengalaman beliau mengurusi jamaah masjid yang berbeda-beda latar belakangnya," kata Anies.
Menurut Anies, menjadi pengurus masjid kampus dengan jamaah yang beragam latar belakang adat, kebangsaan, bahasa dan mazhab merupakan pengalaman yang unik.
Foto: Doc. Anies Baswedan
"Jumat kemarin, alhamdulillah, sebuah kebahagiaan bisa menyambut Imam Shamsi di Balai Kota dan bersilaturahim kembali dengan sahabat lama," ungkap Anies.
Imam dari New York itu menjadi khatib salat Jumat pada pengajian bulanan di Masjid Fatahillah Balai Kota.
"Semoga beliau diberikan kesehatan, kekuatan dan kemudahan dalam menjalankan peran mulianya di negeri yang jauh dari tanah lahirnya," kata Anies.
BACA JUGA: Cek Berita AKTIVITAS PRESIDEN, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.