Ciuman Leher Lee Min-ho dan Kim Go-eun Disebut sebagai Ciuman Terbaik | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak
Foto: Istimewa

Ciuman Leher Lee Min-ho dan Kim Go-eun Disebut sebagai Ciuman Terbaik

Ceknricek.com -- Lee Min-ho dan Kim Go-eun menampilkan adegan ciuman dalam drama The King: Eternal Monarch. Adegan ini ditampilkan pada episode ke-12, di mana Lee Min-ho memberikan ciuman tepat pada leher Kim Go-eun.

Saat itulah Jung Tae-eul (Kim Go-eun) dengan bercanda mengatakan pada Lee Gon (Lee Min-ho) untuk memenggal kepalanya jika dia berani. Namun, Lee Gon mengejutkannya dengan mencium lehernya secara tiba-tiba.

Drama ini tidak diberi peringkat usia 19 tahun tetapi adegan tersebut cukup intens untuk membuat imajinasi penonton menjadi liar. Bahkan adegan ini dinilai para penggemar sebagai adegan ciuman terbaik dalam sejarah K-drama. 

Baca juga: Belum Tayang, Chu Ja Hyun Bocorkan Cerita Drama 'My Unfamiliar Family'

Seperti dilansir Sindonews.com yang mengutip dari Kstar Live, klip adegan ciuman Lee Min-ho dan Kim Go-eun telah diunggah di saluran Youtube SBS Catch. Video tersebut menjadi tren di Korea Selatan. 

Di sisi lain, syuting The King: Eternal Monarchberakhir Kamis (28/5). Menurut berbagai laporan, Lee Min-ho dan Kim Go-eun akan memfilmkan adegan terakhir mereka di Nonsan, Provinsi Chungcheong Selatan, Korea Selatan. Syuting untuk drama berakhir setelah 7 bulan.

Adapun episode terakhir The King: Eternal Monarch akan tayang minggu depan pada 5 dan 6 Juni. Drama ini tayang setiap Jumat dan Sabtu di SBS dan Netflix.

The King: Eternal Monarch adalah drama roman fantasi yang mengisahkan dua alam semesta paralel. Satu alam semesta adalah demokrasi yang menyerupai Korea modern, sementara yang lain adalah alam semesta alternatif di mana Korea adalah sebuah kerajaan yang diperintah seorang raja.

BACA JUGA: Cek SOSOK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini



Berita Terkait