Mencuci dan Memperbaiki Perabotan Berbahan Kulit | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak

Mencuci dan Memperbaiki Perabotan Berbahan Kulit

Ceknricek.com - Aksesori atau perabot yang terbuat dari kulit hewan asli biasanya memiliki harga yang tinggi. Nilai estetik dan daya tahannya lah yang membuat bahan kulit diminati, meskipun dengan harga yang mahal. Seiring bertambahnya usia barang berbahan kulit, sering muncul tanda-tanda usang yang normal seperti perubahan warna dan retak pada kulit tersebut.

Untuk memperbaikinnya, Anda dapat membeli bahan dan alat perbaikan kulit. Bahan-bahan yang ada di rumah juga dapat digunakan untuk melakukan perawatan aksosori atau perabot dari kulit, sebelum Anda menyerahkannya ke jasa profesional.

Tahap membershikan perabot atau aksesori dari berbahan kulit asli sebagai berikut:

Persiapan bahan pembersih. Alangkah baiknya anda membeli sabun khusus yang diformulasikan untuk bahan kulit. Biasanya sabun yang mengandung lilin lebah ini tersedia di toko sepatu. Jika Anda tidak ingin atau tidak sempat membelinya, gunakan sabun pencuci piring yang lembut sebagai alternatif. Campurkan 8/9 bagian air hangat dan 1/9sabun cuci piring. Sebagai ilustrasi, Anda dapat mencampurkan 400 ml air hangat dan 50 ml sabun cuci piring. Siapkan pula satu ember air bersih dan satu ember air dingin bersi.

Pembersihan permukaan kulit. Gunakan spons lembut atau kain lembut yang tidak berserat untuk melakukan pembersihan. Celupkan pada campuan bahan pembersih dan usapkan pada permukaan kulit yang terlihat usang. Lap permukaan kulit dengan gerakan melingkar hingga spons atau kain tampak kotor. Bilas spons atau kain dengan air bersih, lalu ulangi proses pembersihan hingga semua bagian kulit menjadi bersih.

Pembilasan permukaan kulit. Setelah dirasa bersih, lakukan pembilasan pada permukaan kulit menggunakan kain yang dicelupkan ke air dingin. Setelah memastikan semua sabun telah terangkat dari kulit, gunakan kain kering untuk mengelap permukaan kulit.

Biarkan kering. Selesai pembilasan, perabot kulit akan terasa basah. Keringkan dengan didiamkan atau dialiri dengan angin dari kipas angin. Jauhkan dari pemanas, pengering rambut, atau sinar matahari langsung. Panas yang berlebih dapat mengubahn struktur kimia kulit sehingga kulit menjadi kaku dan berubah bentuk.

Memperbaiki permukaan kulit

Jika perabot kulit Anda sudah mengalami kerusakan, maka Anda perlu melakukan persiapan lebih banyak untuk merawatnya.

Perangkat perawatan kulit. Sebelum melakukan perawatan, belilah perangkat untuk perawatan kulit yang biasanya tersedia di toko hardware atau swalayan. Pada umumnya perangkat ini hadir dalam paket lengkap yang dibutuhkan untuk memperbaiki permukaan kulit.

Persiapan pembersihan. Sebelum melakukan pembersihan, amankan lingkungan rumah dengan dari noda yang dapat ditimbulkan bahan perawatan kulit. Gunakan beberapa lembar koran atau plastik lebar sebagai alas meletakkan perabot kulit yang akan dirawat dan untuk menutupi perabot lainnya di sekitar. Anda juga sebaiknya menggunakan sarung tangan pelindung dan pakaian bekas karena bisa saja terkena bahan kimia. Pastikan pula ruangan memiliki ventilasi udara yang cukup agar uap atau bau dari bahan perawatan kulit cepat hilang.

Proses perbaikan kulit. Setelah semua siap, gunakan spons untuk mengaplikasikan bahan pertama yakni binder. Cairan itu akan masuk ke serat kulit dan mengikatnya sehingga membuat kulit lebih kuat. Oleskan selapis secara tipis cairan ini di seluruh permukaan kulit usang dan biarkan sampai kering. Anda dapat mengulang prosesnya setelah kering untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.

Pelapisan pewarna. Setelah menggunakan binder, saatnya Anda menggunakan bahan pewarna untuk membuat kulit menjadi cerah seperti baru. Kocok bahan pewarna dalam kemasan agar tercampur merata. Tuangkan pewarna berbahan dasar air pada spons atau busa lalu usapkan tipis pada lapisan kulit. Usapkan lebih banyak pada bagian-bagian yang sulit dijangkau, retakan, dan jahitan. Diamkan selama 30 menit hingga pewarna kering.

Kondisioner kulit. Tidak hanya rambut yang membutuhkan kondisioner, perabot berbahan kulit pun perlu untuk menjaga kualitasnya. Setelah kulit kering, gunakan kain berserat lembut untuk melapisi kulit dengan kondisioner. Lakukan secara lembut sehingga Anda mendapatkan hasil kulit yang lentur dan bersinar.

Jika kerusakan permukaan kulis sudah parah, tidak ada salahnya Anda memanggil jasa profesional untuk memperbaikinya. Hasilnya tentu lebih memuaskan untuk perabot kulit kesayangan Anda.



Berita Terkait