Ceknricek.com - Rapper Nipsey Hussle tewas mengenaskan di Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu (31/3) waktu setempat. Ia jadi korban penembakan orang tak dikenal. Hingga kini pelaku masih menjadi buron kepolisian setempat.
Nipsey dinyatakan tewas di Rumah Sakit terdekat setelah mengalami beberapa luka tembak. Sejak kabar tewasnya Nipsey merebak, banyak rekan sesama rapper dan selebriti yang menyatakan rasa duka cita melalui media sosial, seperti dilansir dari laman hollywoodlife.com.
Sosok Nipsey ternyata meninggalkan kesan yang mendalam bagi teman dan rekannya. Rihanna mengunggah foto Nipsey di akun instagram pribadinya disertai dengan caption. "Semua ini tidak masuk akal! Jiwa saya sangat terguncang dengan kejadian ini! Ya, Tuhan semoga jiwanya beristirahat dengan tenang dan semoga Kau memberikan kedamaian pada orang terkasih yang ditinggalkannya! Aku sangat sedih ini terjadi padamu @nipseyhussle.”

foto : AP Photo/Damian Dovarganes
Kematian Hussle juga jadi duka mendalam di industri musik Amerika. Rapper ternama Snoop Dogg, Pharrell Williams, hingga pebasket kenamaan LeBorn James ikut bersedih dan mengungkapkan duka cita lewat akun media sosial masing-masing.
Beberapa jam sebelum terjadinya penembakan, Hussle sempat berkicau di Twitter. Musisi yang pernah terlibat budaya geng itu mengungkapkan, ia punya musuh-musuh yang kuat adalah berkah.
Hussle baru saja melangkah menjadi seorang entertainer. Ia sempat menjadi nominasi kategori Best Rap Album di Grammy Awards, yang merupakan album resmi pertama yang dirilis Februari 2018 silam, setelah selama enam tahun menanti.
Musisi 33 tahun itu menjual sendiri lagu-lagunya. Suami Beyonce, Jay Z pernah membeli rekaman album Hussle seharga US$100 per buah. Jay Z pun membeli hingga 100 rekaman Hussle.