SehatQ, Aplikasi Gratis Konsultasi Dokter Untuk Hidup Sehat  | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak
Foto: Yuni Arta Sinambela

SehatQ, Aplikasi Gratis Konsultasi Dokter Untuk Hidup Sehat 

Ceknricek.com -- Indonesia merupakan salah satu pasar strategis untuk industri kesehatan. Mengutip data Bappenas, jumlah penduduk kelas menengah di Indonesia pada 2021 diproyeksi mencapai 45 juta orang. Angka ini diperkirakan naik dua kali lipat jadi 85 juta di 2022 dan meningkat jadi 145 juta pada 2030.

Temuan lain menunjukkan, alasan kesibukan dan birokrasi rumah sakit seringkali membuat mereka malas berkonsultasi langsung dengan dokter untuk membicarakan masalah kesehatan. Kondisi inilah yang dimanfaatkan SehatQ meramaikan ranah startup kesehatan di Indonesia. Lewat aplikasi tersebut, Anda bisa langsung bertanya kepada praktisi kesehatan secara gratis di mana pun dan kapan pun. 

Aplikasi yang berada di bawah naungan Sinar Mas itu resmi diluncurkan, Rabu (25/9). Layaknya aplikasi kesehatan pada umumnya, SehatQ menawarkan layanan konten kesehatan valid bagi pasien yang membutuhkan informasi soal self-medication.

Foto: Yuni Arta Sinambela

"Apapun kebutuhan kesehatan pengguna dapat diakses melalui satu aplikasi, misalnya dimulai dari pencarian informasi kesehatan, chat dengan dokter, hingga layanan booking dokter jika ingin berobat ke rumah sakit atau klinik,” kata Founder sekaligus CEO SehatQ, Linda Wijaya.

SehatQ setidaknya memiliki dua fitur andalan, Chat Dokter dan Booking Dokter. Chat Dokter memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi dengan dokter yang telah terdaftar di Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan telah memiliki Surat Tanda Teregistrasi (STR), lewat chat di aplikasi. Konsultasi ini tidak dipungut biaya.

Baca Juga: Google Keluarkan Fitur Mode Gelap Gmail

Seluruh data percakapan di Chat Dokter secara otomatis terekam dalam sistem SehatQ dan menjadi catatan medis berbentuk digital. Apabila nantinya dibutuhkan oleh pengguna, mereka dapat memeriksa langsung dari aplikasi.

Foto: Yuni Arta Sinambela

Sementara lewat Booking Dokter, pengguna bisa menemukan informasi jadwal dokter di rumah sakit atau klinik sekitar. Dengan fitur ini, pengguna bisa menyesuaikan jadwal periksa dengan kebutuhan tanpa perlu menunggu lama.

Linda Wijaya mengatakan memang visi dari kehadiran SehatQ memang bukan untuk menggantikan peran dokter. Namun, melihat sulitnya birokrasi rumah sakit dan klinik sebelum proses pemeriksaan, membuatnya ingin memberikan solusi untuk mengatasi tantangan tersebut.

“Jadi fitur Chat Dokter SehatQ tidak menggantikan peran fasilitas kesehatan, melainkan mengarahkan pengguna mengambil keputusan yang terbaik untuk kesehatannya,” kata Linda.

Foto: Yuni Arta Sinambela

Baca Juga: Pemprov DKI Kenalkan "EV Charging Station" di Pameran Ajang Jakarta E-Prix 2020

Selain fitur Chat Dokter dan Booking Dokter, SehatQ juga menyediakan konten kesehatan informatif yang dipublikasi dengan verifikasi Chief Medical Editor. SehatQ juga akan menambah layanannya dan membuka kerja sama dengan berbagai pihak di bidang kesehatan.

Hingga saat ini, aplikasi SehatQ sudah memiliki 12 dokter pekerja penuh untuk melayani Chat Dokter dan akan terus ditambah hingga mencapai target sebanyak 40 dokter hingga akhir 2019. Sementara untuk jumlah dokter yang terintegrasi di Booking Dokter, saat ini mencapai lebih dari 8.000 di seluruh Indonesia.

SehatQ didirikan pada November 2018, namun baru diluncurkan Rabu (25/9). Linda mengklaim SehatQ telah memiliki pengguna sebanyak 3,1 juta.

BACA JUGA: Cek OPINI, Opini Terkini Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini. 



Berita Terkait