Anies Lepas Kontingen Karate DKI Ikuti Kejurnas di Cirebon | Cek&Ricek Anugerah Pewarta Astra 2025 - Satukan Gerak, Terus Berdampak
Foto: Istimewa

Anies Lepas Kontingen Karate DKI Ikuti Kejurnas di Cirebon

Ceknricek.com -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melepas 96 atlet Tim Karateka Goju Ryu Karate-Do Shinbukan Indonsia (GOKASI) DKI Jakarta untuk mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate GOKASI di Cirebon, Jawa Barat, yang akan berlangsung pada 29-31 Agustus 2019.

Anies berharap tim karate DKI Jakarta bisa memenangkan kejurnas tersebut.

"Saya berharap, Jakarta nanti pulang bisa membawa kemenangan bagi Ibu Kota," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Kamis (29/8).

Foto: Istimewa

Baca Juga: Anies Baswedan Lepas Kontingen Tapak Suci untuk Kejuaraan Dunia di Solo

Saat memberikan sambutan, Anies berpesan kepada seluruh atlet untuk mengikuti semua arahan pelatih, baik soal jadwal latihan, makan, hingga istirahat.

Anies juga meminta para atlet memberikan yang terbaik untuk Jakarta.

"Bila Anda nanti di sana bertanding, tunjukkan Anda adalah atlet pilihan dari Jakarta," kata dia.

Foto: Istimewa

Kejuaraan nasional, lanjut Anies, menjadi kesempatan luar biasa yang didapatkan para atlet. Ajang kompetisi tingkat nasional itu akan menjadi pengalaman berharga bagi para atlet.

Foto: Istimewa

"Kejurnas ini adalah medan tertinggi. Jadi, buat adik-adik semua, ini adalah kesempatan luar biasa, apalagi yang usianya masih belia. Ini akan menjadi pengalaman tak terlupakan," ucap Anies.

Selain atlet, ada 20 pelatih, 20 ofisial, dan 10 wasit dari Jakarta yang berangkat ke Cirebon dalam rangka kejurnas tersebut.

BACA JUGA: Cek FILM & MUSIK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.



Berita Terkait